Ketua Sinode GMIT Digruduk Netizen Gegara Postingan Di FB
Sebuah akun bernama Mery Kolimon II diserang warganet karena postingannya. Diketahui Mery Kolimon Adalah Ketua Sinode GMIT.
Dalam foto profilnya, Tampak wajah Mery Kolimon Di rerumputan, dengan latar belakang bukitan.
Postingan Mery Kolimon Buat Heboh
"Apakah pembunuhan harus dibalas pembunuhan? Apakah kita puas jika nyawa diambil? Pantaskah kita mengambil hak Tuhan untuk mata ganti mata nyawa ganti nyawa? Oh Penguasa Hidup. Tolonglah kami!". Tulis Mery dalam Postingannya pada tanggal 24 Agustus 2022.
Diduga kuat, Postingan Mery itu menanggapi hukuman mati untuk Randy Badjideh oleh hakim pengadilan negeri Kupang.
Sebagaimana diberitakan sebelumnya bahwa, Randy Badjideh divonis hukuman mati oleh hakim.
Sontak, postingan itu dibanjiri komentar negatif oleh warganet. Netizen sama sekali tidak setuju dengan pemikiran mery yang terkesan protes terhadap keputusan hakim.
Sebab hukuman mati itu wajar dan pantas untuk Randy, karena telah menghilangkan dua nyawa, Astrid Manafe dan anaknya.
Namun, hingga berita ini ditulis, postingan itu diduga sudah dihapus.