Jelang Lengser, VBL Bakal Kirim 3.500 Pelajar NTT Untuk Studi Di Jerman, Siapkan Diri Anda
Jelang akhir masa jabatannya pada bulan Oktober 2023 mendatang, Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat, telah menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) antara Pemprov NTT dan Global Katalyst Kinan Anindita guna pendidikan vokasi dan pelatihan industri bagi lulusan SMA/SMK di Jerman.
Dilansir dari batastimor.com, dalam MoU yang diteken Pemprov itu, sebanyak 3.500 lulusan SMA/SMK akan melanjutkan studi ke Jerman.
Pelaksanaan penandatanganan MoU itu dilakukan secara daring antara Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat dan Direktur Global Katalyst Kinan Anindita bertepatan dengan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2023.
Langkah ini, menurut Viktor agar SDM generasi muda NTT tidak saja unggul secara teknis dan mampu bekerja, tetapi mereka juga memiliki perspektif yang luar biasa.
Mantan Anggota DPR RI dari Fraksi Nasdem berkepala plontos yang dikenal sangat tegas itu berharap program vokasi yang dilaksanakan bersama Yayasan Global Katalyst nantinya menjembatani anak-anak dari NTT sehingga mampu mengelola kekayaan alam yang dimiliki secara mandiri.
Sementara Directur Global Katalyst Kinan Anindita meyakini bahwa kerja sama dan kolaborasi ini dapat membantu siswa siswi lulusan SMA/SMK dari NTT mendapatkan pendidikan vokasi yang sangat berkualitas di Jerman. sumber. batastimor.com